Jatuh Hati Tak Sengaja Dengan Band Ini



Pertemuan saya dengan band ini cukup singkat, padat dan mengalir begitu saja. Entah mungkin jodoh atau apalah pertemuan saya dengan band ini berawal dari dunia jejaring Facebook.

Tepatnya sekitar bulan Oktober, akibat saya putus cinta saya memutuskan mencari kesibukan dan mencari banyak teman di dunia maya. tidak biasanya saya begitu, mungkin supaya cepat lupa kali yah soal sakit hati akibat putus cinta.hha

Dan pada akhirnya saya browsing Facebook page beberapa kawan saya. saat itu saya membuka profile page Rekti "The S.I.G.I.T".


Entah kenapa mata saya tertuju pada sebuah foto yang di tag seorang pria bernama Agil Hendrautama. Foto itu bertuliskan The V.I.A.G.R.A. wah apa nih dalam hati saya? aneh aneh banget orang nge-tag viagra (konotasinya agak negative soalnya hha).

Penasaranlah saya, saya buka itu foto dan saya mulai add si orang yang nge-tag fotonya.
dan ternyata The V.I.A.G.R.A itu adalah sebuah band Rock N Roll dari Bandung dan Agil Hendrautama adalah Vocalist band tersebut. belakangan setelah ngobrol banyak dengan si Vocalist saya baru tau ada kepanjangan dari kata The V.I.A.G.R.A itu, The Vicious Inspirational Appearance Group with Remarkable Act.

Nama yang sangat remarkable buka *lebay

Dan akhirnya setelah diskusi panjang dengan sang vokalis saya memutuskan untuk datang ke Bandung.
Pada tanggal 20 N0vember 2009 jam 3 sore saya janjian dengan band ini di studio Escape. Di sana akhirnya saya bertemu dengan 2 personil The V.I.A.G.R.A lainnya Donut - Gitaris dan Anggi - Drumer dan kebetulan juga saya bertemu dengan sang Manajer - Angga

Hari itu untuk pertama kalinya saya mendengar mereka latihan, saya dengar lagu demi lagu. Dan wow!! Saya suka sekali lagu-lagu mereka. Saya langsung jatuh hati dengan band ini.
Sekilas saya bisa membayangkan musik mereka terinfluence band band macam JET, Wolfmother, The S.I.G.I.T dan yang paling kental saya dengar seperti musik The Brandals. Tidak bermaksud membandingkan.





Hari itu akhirnya saya ngobrol-ngobrol dengan band ini soal musik mereka. Saya berniat sedikit membantu dengan menyebarkan lagu mereka ke kawan kawan saya. Tapi sayang saat itu mereka baru memegang 1 Demo Track.
Karena saya rasa mereka punya potensi besar, saya menyarankan mereka untuk mereke merekam lagi beberapa lagu mereka dalam bentuk demo track.


Dan akhirnya pada tanggal 6 Desember 2009, mereka melakukan proses track lagu-lagu mereka. Hari itu pasukannya banyak. ada beberapa orang yang menemani dan datang silih berganti. Saya pun ikut andil di dalam proses tersebut.


Malam itu dimulai jam 6 sore, Anggi yang memulai sesi rekman terlebih dahulu merekam bagian drum, lalu bergiliran agil dan donut merekam bagian bass dan guitar. Rencana awal ingin merekam 5 lagu tapi karena beberapa hal malam itu hanya 1 lagu yang terselesaikan yaitu "Suicide" lagu yang sangat enak beat-nya menurut saya. Dan ditambah 1 Demo live recording lagu berjudul "Lay On" lagu ini pun fenomenal menurut saya. Enak sekali di dengar dari mulai vocal hingga alunan gitar akustik yang dimainkan dalam lagu ini.
Thumbs up The V.I.A.G.R.A

Coba deh cek lagu-lagu mereka di:

Enjoy!
Jadi pada dasarnya pertemuan saya dengan band ini benar-benar tidak disengaja.


Komentar

Postingan Populer